Iklan

Iklan

,

Iklan

Sembari Jaga Istrinya Terbaring Sakit, Bang Ali Tetap Lakukan Giat Jumat Berkah

Sabtu, Agustus 31, 2024, 31.8.24 WIB Last Updated 2024-08-31T13:26:07Z


Palembang_Jumat berkah kali ini dilaksanakan Aipda M Aliudin SH Personil Bid Humas Polda Sumsel ini di Tpq Al-Hikmah Kelurahan Ogan baru Kertapati Palembang. 


Berbeda pada Jumat berkah sebelumnya yang membagikan langsung Es Cendol, Es Campur dan Es Jagung, kali ini pada jumat 30 Agustus 2024  Aipda M Aliudin membagikan nasi ayam geprek. 


Sebanyak 20 porsi ayam geprek dibagikan bang Ali si polisi baik ini  kepada santri Tpq Al-Hikmah Kertapati Palembang, melalui kurir karena beliau masih menjaga istri yang sakit di rumah sakit umum pusat DR Moh Hoesin 


Pada Jum'at berkah ini juga Aipda M Aliudin SH memohon dibacakan Yaasin Fatihah dan doa untuk kesembuhan istrinya yang sedang terbaring di rumah sakit Moh Hoesin Palembang.


Sebenernya Aipda M Aliudin SH ingin membagikan lebih dari 20 porsi ayam geprek, Namun karena keterbatasan waktu dan biaya maka Bang Ali hanya mampu membagikan 10 porsi ungkap si pembuat Majalah Tri Brata News Polda Sumsel 


Ditambah kan oleh M Aliudin SH, personel yang sudah 13 Tahun bertugas sebagai pembuat majalah Tri Brata News Polda Sumsel ini melalui telepon bahwa 20 porsi ayam ini terobosan dari dirinya dari sebelumnya membagikan Es Cendol, Es Campur dan Es Jagung


Wiwin salah satu wali santri Tpq Al-Hikmah yang menerima ayam geprek dari Aipda M Aliudin SH ini berterima kasih dan berharap kegiatan baik ini dapat berkelanjutan setiap Jumat nya. 


Kegiatan ini sangat membantu murid murid dalam menambah gizi sesuai dengan program dari Presiden Terpilih Prabowo tentang makan siang gratis. 


Sedangkan Ustadz M Nasrullah berharap ada lagi personel Polri yang memiliki program jumat berkah seperti Aipda M Aliudin SH ini dan semoga program Jumat berkah bang Ali ini diridhoi dan diberkahi Allah SWT serta menjadi amal jariyah.. Aamiin yaa Rabbal alamin

Iklan